Selasa, 16 Juli 2019

MEMPERBAIKI CANON iP2770 YANG TIDAK BISA / GAGAL 'RESET'


Printer CANON iP2770 sangat banyak sekali peminat dan penggunanya, karena printer ini di memang telah teruji bandel, hasil cetak tajam dan memiliki kecepatan cetak yang cepat. Di samping itu printer seri ini banyak digemari oleh banyak kalangan karena printer ini mudah untuk di reset ketika printer telah mencapai batas maksimal cetak.

PRINTER CANON iP2770 meskipun demikian hebat kondisinya akan tetapi ada beberapa printer ip2770 ini yang gagal atau tidak bisa untuk dilakukan reset dengan service tool dikarenakan tidak bisa untuk kita set ke 'SERVICE MODE'. Pernahkah anda mengalami kasus seperti yang telah saya paparkan diatas? Jika pernah anda bisa coba mengatasinya dengan cara ini.

Indikasi Awal
Ketika kita menghidupkan printer ip2770 dan hendak melakukan cetak dokumen, maka tiba-tiba dilayar monitor atau lcd kita menampilkan pesan error '5B00' dengan keterangan 'ink absorber full'. Kemudian akan kita lakukan reset dan ketika kita setting service mode dengan menekan resume 5 kali yang seharusnya akan menyala hijau dan diam, akan tetapi ini menyala 'Orange' dan kondisi printer menjadi Hang (tidak bisa dimatikan dengan tombol power).

Cara Mengatasinya

Untuk cara mengatasi permasalah diatas dibutuhkan keberaniaan dan kesabaran serta di butuhkan juga alat pendukung, seperti blower dan pinset. Ambil Mainboardnya dengan membuka kap/penutup cover atas. Cari sebuah 'IC counter' yang letaknya tidak jauh atau di dekat socket sensor dan ganti dengan part yang baru atau kanibalan yang masih bagus.
IC EEPROM Canon IP2770 model lama

IC EEPROM Canon IP2770 model lama

Cara Pasang IC new :

  • Olesi kaki ic dengan flux
  • Solder kaki ic dengan timah sedikit, pastikan timah sudah menyatu dengan kaki ic, hal ini dilakukan karena kaki ic belum pernah kena timah.
  • pasang ic ke board sesuai dengan posisinya, jangan terbalik
pemasangan yang tidak sempurna (timah tidak menyatu pada kaki ic) . mengakibatkan error atau kedip / blink 9x. ic yang kepanasan juga bisa rusak dan blink 9x.

Harap berhati-hati ketika melepas ic, karena jika terlalu panas blower yang digunakan maka komponen yang lain ikut rusak yang mengakibatkan mainboard tidak berfungsi atau jalur PCB putus.

Demikian Tips and Trik bagaimana cara mengatasi PRINTER CANON iP2770 yang gagal untuk dilakukan 'RESET'. Harapan saya Semoga tulisan ini bisa bermanfaat dan menambah wawasan kita tentang service printer.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

POPULER